PEMERINTAH KABUPATEN JEMBRANA RAIH PENGHARGAAN WTP SECARA BERUNTUN

PEMERINTAH KABUPATEN JEMBRANA RAIH PENGHARGAAN WTP SECARA BERUNTUN cover
Senin, 24 Mei 2021.
Ketua DPRD Kabupaten Jembrana Ni Made Sri Sutharmi, S.M beserta Bupati Jembrana I Nengah Tamba, S.H menghadiri acara Rapat Paripurna Ke - 12 DPRD Provinsi Bali dengan agenda Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah TA 2020 kepada DPRD dan Bupati/Walikota se-Bali yang bertempat di Gedung DPRD Provinsi Bali.

Prestasi membanggakan kembali ditorehkan Pemkab Jembrana setelah meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Tahun Anggaran 2020. Piagam WTP tersebut diserahkan langsung Kepala Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Provinsi Bali Sri Haryoso Suliyanto, kepada Bupati Jembrana I Nengah Tamba, S.H serta Ketua DPRD Kabupaten Jembrana Ni Made Sri Sutharmi, S.M.

Dengan pencapaian tersebut, Ketua DPRD Kabupaten Jembrana Ni Made Sri Sutharmi, S.M memberikan apreasiasi atas kerja keras seluruh jajaran sehingga Kabupaten Jembrana kembali meraih predikat WTP tujuh kali berturut-turut.

Turut hadir secara langsung Gubernur Bali dan Wakil Gubernur Bali, Pimpinan DPRD Provinsi Bali, Badan Pemerikasa Keungan Republik Indonesia, Kepala Perwakilan BPK RI Provinsi Bali, Bupati/Walikota se-Bali, Ketua DPRD Kabupaten/Kota se-bali, serta undangan yang lain.

Foto-foto

photo_2021-05-24_13-28-21_(3) photo_2021-05-24_13-28-22 photo_2021-05-24_13-28-21_(5) photo_2021-05-24_13-28-21_(4)

Diterbitkan oleh Humas_DPRD_Jembrana

author Humas_DPRD_Jembrana

Berita Terkait:

Beri Komentar